EPOCHSTREAM – Wali Kota Malang Wahyu Hidayat dan Wakil Wali Kota Malang Ali Muthohirin disambut di Balai Kota Malang, pada Jumat malam, 28 Februari 2025, usai mengikuti orientasi kepemimpinan atau retret di Akademi Militer (Akmil) Magelang bersama kepala daerah se-Indonesia pasca dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto.
Wali Kota Malang Wahyu Hidayat mengungkapkan bahwa penyambutan yang penuh makna ini menjadi sebuah momentum berharga sekaligus menandai bahwa keluarga besar Pemerintah Kota (Pemkot) Malang telah menerima dan memberikan kepercayaan kepadanya untuk berjalan beriringan membangun daerah tercinta.
“Terima kasih yang sebesar-besarnya saya sampaikan kepada seluruh perangkat daerah di Kota Malang. Apa yang telah dilakukan ini (sambutan, red) menjadi dorongan buat kami untuk memberikan yang terbaik bagi Kota Malang,” kata Wahyu dalam keterangannya.
Meski demikian, dalam upaya melangkah bersama, dia mengatakan perlu adanya komitmen bersama pula. “Hal pertama yang perlu kita lakukan adalah harus dapat meninggalkan perbedaan yang ada selama Pilkada lalu, dan fokus pada tujuan bersama, yaitu membangun kota ini menjadi semakin maju, berdaya saing dan penuh inovasi,” ujarnya.
Dengan semangat rekonsiliasi dan kebersamaan tersebut, Wali Kota Malang meyakini akan dapat menciptakan harmoni dan kerja sama yang kokoh untuk mewujudkan visi dan misi daerah yang lebih baik bagi semua kalangan.
“Untuk itu, saya mengajak kepada seluruh perangkat daerah untuk mengesampingkan ego sektoral dan berfokus pada peningkatan kerja serta kinerja, bersatu dan kerja bersama dengan masyarakat,” ungkap mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Malang ini.
Ia juga mengajak semua perangkat daerah untuk menciptakan sinergi yang kuat dalam menghadapi tantangan pembangunan. Menurutnya, kolaborasi tidak hanya dapat mempercepat pencapaian tujuan, tetapi juga memperkuat rasa kebersamaan dan tanggung jawab kolektif dalam mewujudkan kemaslahatan bersama.
“Mari terus kita kuatkan sinergitas dan kolaborasi untuk lima tahun mendatang yang penuh harapan, kemajuan, dan kesejahteraan. Yakinlah semangat kebersamaan, kerja sama yang solid, dan dedikasi yang tinggi akan dapat menghadirkan perubahan nyata yang membawa manfaat bagi seluruh lapisan masyarakat,” ucapnya.
Wahyu juga menegaskan bahwa kebersamaan dapat mewujudkan kehidupan yang lebih baik demi masa depan yang gemilang dan berkelanjutan. “Dengan itu semua, Kota Malang akan semakin baik lagi nantinya, dan menjadi kota yang mbois berkelas,” tuturnya.